Bersih Dusun Sempu Lor - Sempu Kidul Tingkatkan Rasa Syukur

17 Juli 2019 05:58:36 WIB

Rejosari (INFOREJOSARI); Rasulan Padukuhan sempu Lor dan Sempu Kidul, Desa Rejosari, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta, dilaksanakan pada Rabu Pon 17/7/2019, tema Rasulan meningkatkan Rasa pada Alloh SWT.

Dukuh Sempu lor Abdul Rosyid dalam membuka acara tumbuk kemit menyampaikan ajakan untuk lebih mendekatkan diri kepada Alloh mesti saat ini kita gagal panen, rasa syukur kita kepada Alloh lebih kita tingkatkan, atas nikmat - nikmat yang telah diberikan kepada kita semua, nikmat hidup, nikmat sehat, nikmat panjang umur, nikmat rijeki yang telah kita manfaatkan semua, kita berdoa agar hajat kita semua di ijabah oleh Alloh SWT.

Suyadi Dukuh Sempu Kidul menyampaiakan bahwa rasulan sempu Lor dan Sempu Kidul selalu bersama, untuk acara Tumpuk Kemit sama - sama malam Rabu Pon, sedang untuk tayubnya Sempu Kidul pada Rabu sore hari setelah sholat asar, sedang Sempu Lor pada malam Kemis Wagenya mulai jam 19.00 WIB, tujuan kita adalah syukur kepada Alloh atas nikmat yang telah diberikan kepada kita semua, acara selalu digelar setiap tahun, secara rutin setelah masa panen MT II lemarengan.

Kepala Desa Rejosari Paliyo, S.Pd dalam sambutan menyampaikan mangayubagyo hajat masyarakat Sempu dalam melestarikan adat dan tradisi yang telah dilakukan, Rasulan kita punya hajat di ijabah Alloh kita semua Ngrasulke, Bersih Dusun kita membersihkan lahir dan bathin kita terhadap hal - hal yang tidak baik, merti dusun kita semua menjaga Padukuhan kita dari aura negatif yang tidak baik bagi Padukuhan kita, sedekah bumi syukur kita kepada Alloh atas rezeki dari hasil bumi yang diberikan kepada kita semua, Boyong Sri Sadono dari repat kepanasan dibawa pada gedhong peteng, kita memetik hasil bumi dari sawah, ladang dan kita bawa pulang untuk disimpan, semoga semua berkah, dan bermanfaat bagi kita semua.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung