Kades Rejosari Kunjungi Pelaksanaan Ujian Terakhir SDN Rejosari III
25 April 2019 08:17:43 WIB
Rejosari (INFOREJOSARI); Kepala Desa Rejosari pada Kamis 25/4/2019, mengujungi pelaksanaan Ujian hari terakhir di SDN Rejosari III, Bedil Wetan, Desa Rejosari, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul, DI. Yogyakarta.
Partinem, S.Pd Kepala Sekolah SDN Rejosari menerima langsung kunjungan Kepala Desa Rejosari dalam keterangannya menyampaikan bahwa pelaksanaan Ujian DI SDN Rejosari III berjalan dengan baik dan lancar, dalam pelaksanaan ujian di bagi dalam ruang ujian, meliputi Ruang 1 dan ruang 2, ruang satu untuk 10 anak dan ruang 2 untuk 12 anak, jumlah siswa yang mengikuti ujian ada 22 anak terdiri dari laki - laki 13 anak dan perempuan 9 anak, ujian dimulai dari ujian sekolah yang dilaksanakan sejak Senin 8/4/2019 dan dialnjut dengan UASBN mulai Senin 22/4/2019 dan berakhir hari ini Kamis 25/4/2019, mohon doa restunya semoga putra - putri Rejosari III memperoleh nilai dan prestasi yang baik.
Paliyo Kades Rejosari mengapresiasi kinerja SD Rejosari III yang menjadi sekolah unggulan dengan berbagai prestasi yang telah dicapai, baik prestasi akademik maupun prestasi di kegiatan lainnya, setelah sukses maju Tingkat Propinsi untuk Sekolah Adiwiyata, saat ini SDN Rejosari III telah persiapan Lomba Mushola dan Lomba Dokter Kecil, mohon untuk terus ditingkatkan dan dipertahankan, untuk pelaksanaan ujian semoga sukses membawa putra dan putri SDN Rejosari III dengan nilai yang memuaskan dan membanggakan kita semua.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Tutup tahun 2024, Lurah ajak seluruh pamong untuk bermusahabah.
- Expo Prima Center Gunungkidul, pengunjung berburu aneka kuliner khas Kota Gaplek.
- Tingkatkan kordinasi, FPRB Rejosari gelar rapat kordinasi.
- Pemeriksaan kesehatan rutin, pastikan kondisi kesehatan pamong selalu terjaga dalam bertugas.
- Rakor akhir tahun, Pemkal Rejosari gelar sambung rasa dengan seluruh RT/RW.
- Raih suara terbanyak dalam voting, Heriyadi siap menahkodai karang taruna Rejosari.
- Perkuat implementasi nilai-nilai budaya, Pemkal Rejosari gelar Rembug Budaya.