Desa Rejosari Pelantikan Dukuh
14 November 2018 07:20:17 WIB
Rejosari (INFOREJOSARI); Sejarah baru penyelenggaraan Pemerintahan Desa Rejosari mengakhiri tutup buku tahun 2018, dengan dilantiknya dua (2) dukuh baru yaitu Dukuh Padukuhan Josari dan Dukuh Padukuhan Bedil Kulon, pengambilan sumpah janji pada Rabu 14/11/2018 di balai Desa Rejosari oleh Kepala Desa Rejosari, dihadiri Camat Semin, Kapolsek, Danramil, Kepala KUA Semin, Lembaga, Perangkat dan tokoh masyarakat Desa Rejosari.
Surat Keputusan Kepala Desa Rejosari di bacakan oleh sekretaris Desa Rejosari Sabrina Wulandari, S.Hut, yang menetapkan pengangkatan Sdri Fina Widi Hastuti sebagai Dukuh Josari dan Sdr. Roenaldho Widhianto sebagai Dukuh Bedil Kulon.
Kepala Desa Rejosari Paliyo, S.Pd dalam amanahnya menyampaikan bahwa dukuh adalah kepanjangan tangan dari kepala Desa, menjadi corong dan wakil Kepala Desa di Padukuhan masing-masing, dukuh adalah pelayan dan abdi masyarakat yang siap melayanan kebutuhan warga dalam bidang penyelanggaraan Pemerintahan, Pembangunan, pemberdayaan masyarakat, dan pembinaan kemasyarakat, serta tugas berat Dukuh adalah menjaga ketentraman dan ketertiban serta keguyub rukunan masyarakat. masih banyak program Dukuh mantan yang belum dapat direalisasikan, semoga ini dijadikan program prioritas yang perlu diselesaikan.
Camat Semin Drs Witanto mengharapkan Dukuh segera menyesuaikan diri dan melaksanakan tugas sesuai kewenangan dan tanggungjawabnya, dukuh perlu memiliki rencana program yang akan dilaksanakan dipadukuhan, inovasi dan kreasi dukuh diperlukan dalam upaya membangun Desa menjadikan warga masyarakat yang makmur dan sejahtera.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Penyaluran Tahap IV BLT Dana Desa Tahun 2025
- Kenalkan produk ke masyarakat, CV. Sumber Barokah akan bagi-bagi minyak gratis
- Tingkatkan kualitas kesehatan ibu dan anak, Puskesmas Semin II selenggarakan kelas bumil
- Rakor Desa Prima Puspita, persiapan kegiatan studi tiru peningkatan kapasitas kelompok
- Pembinaan KPM, tingkatkan kopetensi kader dalam pembangunan manusia
- Apel Pamong Kalurahan Rejosari, Senin, 14 April 2025
- Diguyur hujan semalaman, talud balai padukuhan Kaligayam Lor terancam ambrol