Pemerintah Desa Rejosari Sosialisasi Kebencanaan
Administrator 22 November 2017 08:01:01 WIB
Rejosari (INFOREJOSARI); Dalam menghadapi datangnya musim penghujang serta munculnya iklim pancaroba, Pemerintah Desa Rejosari melaksanaan kegiatan Sosialisasi Menghadapi Bencana, pada Selasa 21/11 di Balai Desa Rejosari.
kegiatan ini diikuti oleh kurang lebih tujuh puluh (70) orang peserta terdiri Perangkat Desa, Forum Penanggulangan Resiko Bencana, Relawan Bencana dan Relawan Paluma, pelaksanaan kegiatan di biayai melalui APBDes Rejosari, sedang selaku narasumber Kasi Trantif Kecamatan Semin, Kepala Puskesmas Semin II, Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Rejosari jelas Tri Wandono (37)Penanggung jawab kegiatan sekaligus Ketua FPRB Rejosari.
Kepala Desa Rejosari Paliyo S.Pd (45) dalam sambutannya berharap kesiapsiagaan kita semua menghadapi bencana, mengingat wilayah Rejosari sangat rawan terhadap resiko bencana, baik tanah longsor, banjir, angin, kebakaran dan bencana lainnya, kita bangga punya Forum PRB, kita punya Relawan Bencana, kita punya Relawan PALUMA, dan alhamdulillah semua masyarakat sudah tersasar sosialisasi dan simulasi menghadapi bencana, kita tidak berharap ada bencana namun apabila timbul bencana kita telah siap untuk menanggulangi bencana.
Camat Semin diwakili Kasi Trantif Suyanto, S.sos (55) menyampaikan selain bentuk siap menghadapi bencana, warga masyarakat juga harus antisifasi jaminan kesehatan, baik BPJS Mandiri atau BPJS Miskin, sehingga memudahkan kita semua memperoleh solusi sehubungan dengan layanan jaminan kesehatan kita semua, ini juga perlu kita siapkan dan ini juga merupakan kebutuhan kita semua, bila kita sehat, kita semua tangguh terhadap sesuatu hal, sementara Mulyanto Babinkamtibmas Desa Rejosari mengingatkan bahaya longsor yang sering timbul di Desa Rejosari, kita semua perlu waspada dan saling mengingatkan serta selalu siap komando bila terjadi bencana, dengan kekompakan kita semua, kebersamaan kita semua hal yang berat akan menjadi ringan, hal yang sulit menjadi mudah,
Sementara Bidan Endang Megawati (36) menyampaikan perlunya menjaga kesehatan, sehat diawali dari perilaku kita semua, sehigga PHBS perlu terus digalakkan terlebih dengan datangnya musim penghujan dan perubahan iklim pancaroba, kita harus selalu hati-hati, pola makan juga perlu diatur terlebih olahraga, dengan munculnya penyakit yang sering muncul baik ISPA, Diare, Batuk pilek, Demam, Typus hingga penyakit - penyakit lainnya Puskesmas siap memberikan layanan 24 jam, namun kita semua harus siap antisipasi jangan sampai kita terkena penyakit.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- RAT LKM Gapoktan Rukun Makmur, kinerja positif lembaga cetak laba 23,4 juta.
- Tutup tahun 2024, Lurah ajak seluruh pamong untuk bermusahabah.
- Expo Prima Center Gunungkidul, pengunjung berburu aneka kuliner khas Kota Gaplek.
- Tingkatkan kordinasi, FPRB Rejosari gelar rapat kordinasi.
- Pemeriksaan kesehatan rutin, pastikan kondisi kesehatan pamong selalu terjaga dalam bertugas.
- Rakor akhir tahun, Pemkal Rejosari gelar sambung rasa dengan seluruh RT/RW.
- Raih suara terbanyak dalam voting, Heriyadi siap menahkodai karang taruna Rejosari.