Peningkatan Kapasitas UMKM Perempuan, Pemkal Rejosari adakan pelatihan olah makanan berbasis ketela
Administrator 09 Oktober 2025 17:19:45 WIB
Dukungan nyata dari Pemerintah Kalurahan Rejosari terhadap kelompok usaha perempuan dibuktikan dengan dilaksanakannya pelatihan peningkatan kapasitas bagi kelompok Desa Prima Puspita Rejosari dan UMKM sekitarnya, hari ini (09/10). Kegiatan diikuti oleh -+ 35 orang dengan agenda pengolahan bahan pangan lokal.
-
Sesuai dengan surat edaran Bupati, pelatihan ini mengangkat bahan pangan lokal berupa singkong. Dalam pelaksanaannya, singkong dapat diolah menjadi produk dengan nilai jual yang lebih menjanjikan dan berkualitas. Bahan dasar singkong dapat dimanfaatkan menjadi berbagai makanan, diantaranya adalah bolu singkong kukus dan bolu tape panggang.
-
Dengan menggandeng narasumber saudari Tri Wulandari (owner @raffa_s_cake), pelatihan peningkatan kapasitas berlangsung penuh antusias dan semangat belajar dari peserta. Harapannya melalui pelatihan ini, kelompok Desa Prima Puspita dapat semakin berkembang dengan memanfaatkan bahan pangan lokal sebagai ciri khas produk usaha dan menjadi salah satu pangan unggulan di Rejosari. (San)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pembangunan segera dimulai, Tim IZI kunjungi padukuhan Banyu
- Kenduri Labuhan, kearifan lokal masyarakat mensyukuri berkah Allah
- Forum Rakor PPID Kabupaten Gunungkidul, tingkatkan upaya wujudkan keterbukaan informasi publik
- Penyaluran Tahap XI BLT Dana Desa Tahun 2025
- Sosialisasi Desa Binaan Imigrasi Tahun 2025
- Intensifikasi pengelolaan website dan medsos kalurahan, Kominfo Gunungkidul adakan monev
- Evaluasi kinerja lurah, tingkatkan kualitas pelaksanaan kegiatan pemerintahan kalurahan















