Pupuk semangat kebersamaan, TP PKK Kapanewon Semin gelar Syawalan

Administrator 24 April 2025 21:17:17 WIB

SEMIN (KabaRe) - Tim Penggerak PKK sebagai bagian dari organisasi pemberdayaan masyarakat memiliki peran penting dalam membina keluarga. Untuk mencapai tujuan tersebut, peran TP PKK harus senantiasa ditingkatkan supaya bisa bekerja secara optimal dalam upaya pembinaan kesejahteraan keluarga.

Menyadari hal tersebut, dan untuk memupuk rasa kebersamaan antar pengurus, TP PKK Kapanewon Semin hari ini, Kamis (24/4) menyelenggarkan silaturahmi dalam bingkai Syawalan sekaligus peringatan Hari Kartini.

Kegiatan syawalan diisi dengan tausiyah dari Gus Wahid dengan tema makna syawalan serta pentingnya peran perempuan sebagai tonggak kemajuan sebuah bangsa. Tema ini diambil karena selaras dengan makna kegiatan hari ini, yakni syawalan serta peringatan hari kartini.

Yang menarik dari acara ini yakni adanya pembagian doorprize dan sesi tukar nasi bungkus yang menambah kemeriahan acara. Ketua TP PKK Kalurahan Rejosari, Ibu Rustini Sunarto yang hadir bersama dengan jajaran pengurus mengaku senang mengikuti kegiatan silaturahmi ini. 

"Selain menjadi ajang silaturahmi untuk mempererat kebersamaan semua pengurus dan anggota PKK, kegiatan hari ini bermakna mendalam dengan adanya tausiyah tentang peran perempuan, hingga ikrar bersama untuk saling memaafkan," demikian pungkasnya. (ES)

 

#JogjaIstimewa #RejosariSuminar #GumolongMakarti

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung