Pererat tali silaturahmi warga kampung dan perantauan, Bedil Wetan gelar halal bihalal
Administrator 06 April 2025 13:50:17 WIB
REJOSARI (KabaRe) - Salah satu bentuk perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, masyarakat Padukuhan Bedil Wetan bersama keluarga perantauan mengadakan acara syawalan dan halal bihalal (05/04). Acara ini bertujuan untuk merajut silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antara masyarakat Bedil Wetan, keluarga perantauan, maupun sekitarnya.
-
Turut serta hadir beberapa tamu undangan, antara lain Bapak H.Sunarto S.Pd, M.Pd selaku lurah Rejosari, Kadus Bedil Kulon, Bapak Gunawan DPRD Gunungkidul dan Bapak Warto.
-
Acara dimulai dengan pembukaan, penyampaian beberapa sambutan dari ketua panitia, kadus Bedil Wetan, dan Lurah Rejosari. Kemudian dilanjutkan pembacaan ikrar halal bihalal yang diikuti oleh seluruh masyarakat yang hadir dan pengajian bersama. Acara ditutup dengan hiburan berupa campursari.
-
Seluruh rangkaian acara syawalan dan halal bihalal berjalan lancar. Harapannya acara syawalan perdana yang dilaksanakan di Bedil Wetan menjadi berkah untuk banyak orang, dan dapat diadakan kembali di tahun-tahun berikutnya. (SAN,ES)
Sumber : KIM Bedil Wetan
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Mekar Jaya Cup I, Tim Bolavoli Mekarsari raih podium ke 3
- Menjadi salah satu Karang Taruna teraktif di Rejosari, Permadi rutin gelar pertemuan
- Pererat tali silaturahmi warga kampung dan perantauan, Bedil Wetan gelar halal bihalal
- Demam strike, selokan disulap jadi tempat pemancingan umum
- Sanggar Tari Agustina Art sukses gelar Pentas Tari #3
- Makrab pemuda-pemudi Kaligayam Kidul, momen jalin kekompakan pemuda perantauan dan kampung halaman
- Syawalan akbar warga Ngadipiro Kidul, Desa Prima Puspita didaulat jadi vendor konsumsi