Makrab pemuda-pemudi Kaligayam Kidul, momen jalin kekompakan pemuda perantauan dan kampung halaman
Administrator 04 April 2025 11:18:25 WIB
REJOSARI (KabaRe) - Kamis, 3 April 2025, pertemuan tahunan Karang Taruna Kaligayam Kidul digelar setelah Idul Fitri. Acara yang dihadiri oleh para pemuda-pemudi, baik yang tinggal di dusun maupun yang merantau, berlangsung dengan penuh keakraban dan semangat kebersamaan di balai dusun Kaligayam Kidul.
Acara dimulai dengan sesi halal bihalal, yang memberi kesempatan bagi seluruh warga untuk saling memaafkan dan mempererat hubungan antar sesama. Selain itu, dalam pertemuan ini juga dilakukan evaluasi menyeluruh terhadap berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Karang Taruna selama setahun terakhir, termasuk laporan mengenai pendapatan dan pengeluaran organisasi.
Bertujuan untuk menjaga transparansi dan memperkuat program-program ke depan, kegiatan ini menunjukkan komitmen Karang Taruna Kaligayam Kidul dalam membangun dan memajukan dusun, serta terus menjaga semangat kebersamaan yang telah lama terjalin. (ES)
Sumber : KIM Kaligayam Kidul
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pembangunan segera dimulai, Tim IZI kunjungi padukuhan Banyu
- Kenduri Labuhan, kearifan lokal masyarakat mensyukuri berkah Allah
- Forum Rakor PPID Kabupaten Gunungkidul, tingkatkan upaya wujudkan keterbukaan informasi publik
- Penyaluran Tahap XI BLT Dana Desa Tahun 2025
- Sosialisasi Desa Binaan Imigrasi Tahun 2025
- Intensifikasi pengelolaan website dan medsos kalurahan, Kominfo Gunungkidul adakan monev
- Evaluasi kinerja lurah, tingkatkan kualitas pelaksanaan kegiatan pemerintahan kalurahan














