Pemutakhiran fitur SINKAL, Sekda DIY selenggarakan bimbingan teknis
Administrator 30 November 2024 20:44:47 WIB
YOGYAKARTA (KabaRe) - Bimbingan Teknis (bimtek) diadakan bagi seluruh kalurahan se Provinsi DIY terbagi dalam beberapa gelombang. Pemerintah Kalurahan Rejosari yang mendapatkan gelombang III melaksanakan bimtek pada Kamis (14/11) bertempat di Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat Desa "APMD" Yogyakarta.
-
Sistem Informasi Kalurahan (SINKAL) merupakan platform aplikasi berbasis web yang memuat berbagai informasi tentang kalurahan, mulai dari SDM, APBKal, perencanaan, hingga layanan umum dan kependudukan. Sinkal bisa diakses oleh masyarakat dengan alamat www.sinkal.jogjaprov.go.id kemudian masyarakat bisa memilih kalurahan yang dikehendaki. Bisa juga dengan cara scan QR code yang berada di tugu penanda keistimewaan di masing-masing kalurahan.
-
Adapun bimtek yang diselenggarakan bertujuan untuk memberikan pengetahuan teknis kepada para operator di kalurahan terkait adanya penambahan fitur reformasi pemberdayaan masyarakat kalurahan di aplikasi tersebut.
-
Dengan adanya penambahan fitur reformasi pemberdayaan masyarakat diharapkan program-program terkait reformasi pemberdayaan yang merupakan bagian dari reformasi kalurahan dapat termonitor oleh stekholder pemerintahan mulai dari kapanewon hingga pemerintah provinsi DiY. (ES)
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Sedekah Suran, warga Ngadipiro Lor kenduri bersama
- Rembug Stunting Kalurahan Rejosari, fakta miris terungkap
- Sosdukkum dusun Ngerco, warga sepakat dukung pemugaran balai kalurahan
- Bersih Makam, tradisi leluhur yang masih terjaga hingga kini
- Antisipasi banjir, ruas jalan di Ngadipiro Lor ini dilengkapi talud
- Sosdukkum putaran ke 12, timsos sambangi padukuhan Banyu
- Sosialisasi produk hukum kalurahan di Padukuhan Sempu Kidul