Selesai dibangun, Fasilitas UPPO "Ngudi Raharjo" Karangpilang diresmikan hari ini
Administrator 27 September 2021 21:12:46 WIB
Rejosari (KR) - Proses pembangunan Unit Pengolahan Pupuk Organik (UPPO) yang dilaksanakan oleh Kelompok Ternak "Ngudi Raharjo" Karangpilang Lor mampu diselesaikan dengan memenuhi standar yang dipersyaratkan oleh Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul. Proses pembangunan instalasi pengolahan pupuk organik yang dimulai sejak bulan Juni tersebut sebelumnya juga telah mendapatkan supervisi dari dinas terkait selama proses pembangunannya, sehingga adanya kekurangan dari segi teknik dapat segera diperbaiki.
Dengan telah selesainya proses pembangunan fasilitas pengolahan pupuk berupa paket bantuan yang diberikan pada poknak berupa 8 ekor sapi, satu unit mesin APPO (alat pengolah pupuk organik/pencacah); sepeda roda tiga sebagai alat angkut; satu unit kandang, dan satu unit gedung, total bantuan pemerintah senilai Rp 200.000.000,- ini, Senin (27/9) dilaksanakan prosesi peresmian yang dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul Ir. Bambang Wisnubroto.
Dalam sambutanya saat peresmian, Kepala Dinas berpesan untuk pemanfaataan fasilitas ini digunakan seoptimal mungkin untuk meningkatkan perekonomian kelompok dan masyarakat secara lebih luas. Dengan adanya fasilitas yang lebih modern dan memenuhi syarat tersebut produktivitas kelompok khususnya dibidang pembuatan pupuk dapat lebih diintensifkan lagi untuk mendukung pola pertanian berbasis organik yang lebih ramah lingkungan.
(ES)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Pembangunan segera dimulai, Tim IZI kunjungi padukuhan Banyu
- Kenduri Labuhan, kearifan lokal masyarakat mensyukuri berkah Allah
- Forum Rakor PPID Kabupaten Gunungkidul, tingkatkan upaya wujudkan keterbukaan informasi publik
- Penyaluran Tahap XI BLT Dana Desa Tahun 2025
- Sosialisasi Desa Binaan Imigrasi Tahun 2025
- Intensifikasi pengelolaan website dan medsos kalurahan, Kominfo Gunungkidul adakan monev
- Evaluasi kinerja lurah, tingkatkan kualitas pelaksanaan kegiatan pemerintahan kalurahan












